Persma, 24 Desember 2023-Antusiasme melonjak ketika Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa Universitas Borneo Tarakan (KPUM UBT) merilis jadwal resmi Pemilihan Umum Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) 2023-2024. Dalam pengumuman yang dihadiri oleh semua paslon dan tim sukses mereka pada Jumat (22/12), tiga pasangan calon (paslon) telah resmi ditetapkan.
KPUM menetapkan 3 Pasangan calon ketua dan wakil ketua bem ubt 2024 antara lain :
Pasangan nomor urut 1 atas nama Muammar (Fakultas Hukum) dan Jumaipin Sampe Gulingan (Fakultas Pertanian)
Pasangan nomor urut 2 atas nama Abdul Salam Arsyad Putra (Fakultas Ekonomi) dan Wahyuni (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan)
Pasangan nomor urut 3 atas nama Muhammad Anis Tamrin (Fakultas Hukum) dan Alessandra Faturrahman (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan)
Masa kampanye yang akan berlangsung mulai 22-27 Desember 2023 dijanjikan penuh gebrakan. Tidak hanya daring, kampanye juga akan merambah ke dunia luring di lingkungan Universitas Borneo Tarakan. Namun, aturan ketat diberlakukan, dengan pelarangan pemasangan alat peraga kampanye di tempat-tempat tertentu seperti tempat ibadah dan fasilitas rektorat.
Ketua KPUM, Ndaru, menekankan pentingnya menjaga kondusifitas dalam penyelenggaraan pemilihan. "Timses dalam kampanye adalah tulang punggung bagi setiap calon. Dengan kerjasama yang solid, strategi yang baik, dan semangat yang tak kenal lelah, mereka memiliki potensi besar untuk membangkitkan semangat serta mewujudkan visi yang diusung oleh calon tersebut. Kebersamaan dan fokus pada tujuan bersama dapat membawa perubahan yang positif. Dan semoga timses selalu menjaga kondusifitas dalam penyelenggaraan pemira ubt 2023.," ucap Ndaru dengan optimis.
Pemilihan umum raya (pemira) UBT 2023 menjadi sorotan dengan dinamika seru dan ketatnya persaingan antara tiga paslon yang siap memperebutkan kursi kepemimpinan BEM UBT 2024.
(UC/DL)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar