PERSMA, 11 November 2025 – Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Borneo Tarakan (HMTM FT-UBT) sukses menyelenggarakan Opening Ceremony Astawarsa HMTM FT-UBT pada 9 November 2025 di Gedung Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) kota Tarakan. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa, dosen, dan alumni Teknik Mesin, dengan semangat mempererat kebersamaan serta menumbuhkan jiwa inovatif mahasiswa melalui rangkaian acara yang sarat makna.
Dalam
pelaksanaannya, Astawarsa HMTM FT-UBT 2025 mengusung tema besar “Menyatukan
Energi, Menghadirkan Teknologi”. Tema ini menggambarkan semangat kolaborasi
dan kebersamaan seluruh elemen di HMTM untuk terus berinovasi dan berkontribusi
bagi kemajuan fakultas.
Ketua
Umum HMTM FT-UBT, Muhammad Abdika Putra, menjelaskan bahwa tema tersebut
memiliki makna yang mendalam mengenai pentingnya persatuan antar seluruh unsur
yang ada di Teknik Mesin. “Menyatukan energi di sini bukan hanya tentang
semangat, tapi tentang kebersamaan. Di dalam HMTM FT-UBT tidak hanya ada
pengurus, tetapi juga alumni, dosen, dan seluruh mahasiswa aktif. Kami berharap
dari tiga elemen tersebut bisa bersatu dalam satu semangat yang sama untuk
menghadirkan teknologi,” ujarnya.
Ia
menambahkan bahwa menghadirkan teknologi bukan sekadar menciptakan alat,
melainkan bagaimana mahasiswa Teknik Mesin dapat berbenah, berpikir jauh ke
depan, serta memiliki arah pandang yang jelas demi kemajuan himpunan dan
fakultas. “Teknologi itu bukan hanya alat atau inovasi fisik. Ini juga tentang
bagaimana kita bisa menata diri, belajar dari lingkungan, dan menciptakan
sesuatu yang punya nilai dan arah bagi masa depan HMTM FT-UBT,” tambahnya.
Dalam
wawancara, Abdika juga menyampaikan harapan agar seluruh anggota HMTM semakin
memahami arti berproses dan pentingnya menjaga kekompakan dalam organisasi
“Harapan saya, semoga seluruh anggota semakin solid dan paham bahwa berproses
itu tidak mudah. Semoga semuanya semakin memiliki integritas dan loyal terhadap
himpunannya, tetap jadi bara api yang menyala pada generasi kita,” tutur
Abdika.
Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Astawarsa, HMTM FT-UBT juga menggelar Seminar Technopreneurship dengan tema “Menumbuhkan Jiwa Entrepreneur Mahasiswa Melalui Wirausaha dan Solusi Inovatif Pengelolaan Limbah”.
Menurut Abdika, kegiatan seminar ini berperan penting dalam mendukung visi HMTM untuk mencetak mahasiswa yang inovatif dan solutif terhadap tantangan industri serta isu lingkungan. “Melalui seminar ini, mahasiswa memperoleh pengetahuan baru tentang bagaimana ide-ide teknis dapat dikembangkan menjadi solusi bernilai ekonomi dan sosial. Narasumber yang dihadirkan pun berasal dari akademisi dan pelaku industri, sehingga mahasiswa bisa belajar langsung dari pengalaman mereka,” terangnya.
Ketua
Panitia Opening Ceremony Astawarsa HMTM FT-UBT, Ardiansyah Pratama, membagikan
kisah di balik proses panjang persiapan kegiatan tersebut. “Persiapannya cukup
panjang, dimulai dari pembentukan panitia, rapat konsep acara, pembagian tugas,
hingga tahap pelaksanaan. Banyak hal yang harus kami urus, mulai dari
perizinan, publikasi, hingga teknis di lapangan. Tapi berkat kerja sama dan
kekompakan seluruh panitia, alhamdulillah semuanya berjalan lancar,” ungkap
Ardiansyah.
Ia
juga menuturkan bahwa kegiatan ini memiliki tujuan besar, yakni mempererat
hubungan antara mahasiswa, dosen, dan alumni, serta menumbuhkan semangat
kolaborasi di lingkungan Teknik Mesin “Kami ingin acara ini menjadi wadah
pengembangan diri dan pemikiran kreatif mahasiswa, terutama dalam bidang
teknologi dan technopreneurship. Harapannya, kegiatan ini bisa membuka peluang
baru bagi mahasiswa untuk berkontribusi lebih luas,” tambahnya.
Ardiansyah menyampaikan apresiasi terhadap semua pihak yang berperan dalam kesuksesan acara. “Kesuksesan ini tidak lepas dari dukungan jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, dosen pembina, alumni, sponsor, dan seluruh panitia yang bekerja keras dengan penuh tanggung jawab. Semua elemen tersebut sangat berperan dalam keberhasilan kegiatan Astawarsa tahun ini,” lanjutnya.
Menutup
wawancara, baik Ketua Umum maupun Ketua Panitia sepakat bahwa semangat
kebersamaan yang lahir dari kegiatan Astawarsa ini harus terus dijaga.
“Semoga
HMTM FT-UBT terus menjadi rumah yang mempersatukan energi dan semangat seluruh
anggotanya, serta mampu melahirkan inovasi dan karya teknologi yang bermanfaat
bagi masyarakat dan lingkungan,” pungkas Muhammad Abdika Putra.



Tidak ada komentar:
Posting Komentar